Dewan PKB H Ihsan,.S,pdi| dokumentasi Ekslusif Journalntbnews|
LOMBOK TENGAH (NTB) -H Ihsan S, Pdi dari PKB (Partai Kebangkitan Bangsa) DPRD Lombok Tengah menyatakan, apresiasi atas capaian kinerja Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah, dalam isi Pidatonya di HUT Loteng ke 80 Namun, mereka juga menyoroti beberapa isu penting, seperti angka putus sekolah yang masih tinggi di Lombok Tengah. "Berdasarkan hasil verifikasi klarifikasi bersama beberapa instansi, terdapat 14.212 kasus putus sekolah dengan rincian. Drop Out (DO) : 2.833 kasus. Lulus Tidak Melanjutkan (LTM) : 2.741 kasus. Belum Pernah Bersekolah : 8.638 kasus," jelas Ihsan.
Ia mendesak pemerintah daerah untuk segera mengambil tindakan guna mengatasi masalah putus sekolah ini.
Kabupaten Lombok Tengah telah mencapai beberapa capaian signifikan dalam pembangunan daerah. Berikut beberapa informasi terkait capaian tersebut:
Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) : IPM Kabupaten Lombok Tengah meningkat dari 66,72 menjadi 70,4, merupakan lonjakan tercepat sepanjang sejarah Lombok Tengah. Peningkatan Laju Pertumbuhan Ekonomi : Laju pertumbuhan ekonomi Kabupaten Lombok Tengah meningkat dari 4,03% menjadi 5,77%, tertinggi di Provinsi NTB.
Penurunan Stunting, Angka stunting di Kabupaten Lombok Tengah turun drastis dari 21,81% menjadi 10,49%.
Universal Health Coverage (UHC). Kabupaten Lombok Tengah telah mencapai Universal Health Coverage (UHC) sebesar 99,65%, menjadikan salah satu kabupaten dengan jaminan kesehatan tertinggi di Indonesia.
Infrastruktur dan Pelayanan Publik.
Kabupaten Lombok Tengah juga telah melakukan beberapa pembangunan infrastruktur dan peningkatan pelayanan publik, antara lain:
Rumah Layak Huni : 2.616 rumah layak huni telah dibangun. Pendidikan : 341 SMP, 583 SD, dan 92 PAUD telah dibangun.
Akses Air Bersih : Akses air bersih telah diperluas hingga 75% masyarakat. Pelayanan Publik : Pengadaan motor dinas untuk 1.874 kepala dusun dan lingkungan untuk meningkatkan pelayanan publik. H. Ihsan, anggota DPRD Loteng dari Fraksi PKB, mengucapkan selamat hari jadi ke-80 Kabupaten Lombok Tengah. Ia berharap pemerintah daerah (Pemda) Loteng memperhatikan berbagai aspek penting, terutama penanganan sampah yang masih menjadi masalah serius.
Dalam beberapa kesempatan, H. Ihsan menekankan pentingnya Pemda Loteng untuk Menggalakkan komitmen dan niat untuk lingkungan hidup Pemda harus memiliki komitmen kuat untuk menangani masalah sampah dan lingkungan hidup. Banyak Hutan diduga Rusak akibat kurangnya pengawasan pemerintah. Meningkatkan pengelolaan sampah. "Dibutuhkan sistem pengelolaan sampah yang terintegrasi dan memadai, termasuk pembangunan Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di setiap kelurahan/desa dan kecamatan. Mengalokasikan anggaran Pemda harus mengalokasikan anggaran yang cukup untuk penanganan sampah dan lingkungan hidup. Sinergi dan dukungan nyata, Perlu adanya sinergi dan dukungan nyata dari pemerintah daerah untuk mendukung upaya penanganan sampah dan lingkungan hidup." Imbuhnya.
Dengan demikian, H. Ihsan berharap Kabupaten Lombok Tengah dapat menjadi daerah yang bersih dan sehat, serta mewujudkan visi pembangunan yang berkelanjutan.|®|

